Senin, 21 September 2015

'' AJANG KREATIVITAS ANAK REMAJA MAN KEMBANGSAWIT ''

'' AJANG KREATIVITAS ANAK REMAJA MAN KEMBANGSAWIT ''

Kab. Madiun (MAN Kembangsawit) – Hari Kamis, 8 Januari 2015 MAN Kembangsawit melaksanakan upacara pembukaan Milad ke 52 Tahun dengan tema “Ajang Kreativitas Anak Remaja (AKAR)”. Bertindak sebagai pembina upacara, Drs. H. Ah. Yani Musthofa, M.Pd.I selaku Kepala MAN Kembangsawit menyampaikan bahwa “Kegiatan Milad ke 52 Tahun MAN Kembangsawit dilatar belakangi MAN Kembangsawit dari tahun ke tahun memberikan pelayanan pendidikan Islam kepada generasi anak bangsa khususnya di kabupaten Madiun sejak tahun 1968, sampai tahun ini (2015) MAN Kembangsawit telah meluluskan ribuan para alumni, banyak yang sukses dan berkiprah dalam berbagai aspek kehidupan di masyarakat. Berbenah diri dalam memenuhi harapan masyarakat tentang pendidikan yang berkualitas di MAN Kembansawit adalah sebuah keniscayaan.
lebih lanjut H. Ah Yani menyampaikan Milad yang diselenggarakan selama 7 hari mulai 8 – 14 Januari (Kamis – Rabu), akan menyelenggarakan kegiatan-kegiatan sebagai berikut; lomba mading 3 dimensi dan kebersihan antar kelas, Try Out tingkat SMP/MTs, futsal tingkat SMP/MTs, fashion show antar kelas, GP 3 tingkat SMP/MTs, silaturrahmi ke keluarga pendiri pondok pesantren Subulul Huda dan istiqhosah. Semua civitas MANKESA berharap semoga rangkaian kegiatan Milad berjalan lancar dan sukses menuju madrasah yang asri serta berprestasi. (AM).
Sumber  : http://jatim.kemenag.go.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

About

Pages

Followers

Followers